Wabup Syafaruddin Poti Hadiri Penutupan MTQ Pondok Pesantren Al-Mukorobah

- Penulis

Minggu, 25 Januari 2026 - 07:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Rohul – Wakil Bupati Rokan Hulu (Rohul), H. Syafaruddin Poti, S.H., M.M, hadiri acara penutupan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Pondok Pesantren Al-Mukorobah yang berlangsung di Surau Suluk Al-Mukorobah, Siki Lubuk Bendahara, Kecamatan Rokan IV Koto, Sabtu (24/01/2026).

Dalam kegiatan tersebut, Wakil Bupati didampingi oleh Kadis Kominfo H. Syofwan, S.Sos, Kadis Pariwisata H. Helfiskar, S.H., M.H, Kadis Dalduk KB dr. Bambang Triono, M.M, Kadis PUPR Zulfikri, S.T, Camat Rokan IV Koto Alfarid Toha, S.P, Sekretaris Umum DPH LAMR Rohul Datuk Tasmid, serta dihadiri para pimpinan pondok pesantren, tokoh agama, dan tokoh masyarakat.

Wakil Bupati Syafaruddin Poti dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya MTQ tersebut dan menegaskan bahwa kegiatan MTQ di lingkungan pondok pesantren memiliki peran penting dalam membumikan Al-Qur’an serta membentuk karakter generasi muda yang religius.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“MTQ seperti ini perlu digebyarkan dan dilaksanakan secara rutin setiap tahun, karena selain meningkatkan kecintaan terhadap Al-Qur’an, juga menjadi wadah pembinaan generasi Qur’ani di Kabupaten Rokan Hulu,” ujar Wabup.

Baca Juga:  Hadiri Rakor KKKS, Bupati Kasmarni Komitmen Tingkatkan Kerjasama Pengelolaan Sumber Daya Energi

Sementara itu, Ketua Pelaksana kegiatan MTQ Ponpes Al-Mukorobah menyampaikan bahwa dalam pelaksanaan tahun ini diperlombakan 6 cabang perlombaan.

Seluruh rangkaian kegiatan terlaksana berkat kerja sama antara donatur dan para alumni pondok pesantren, sehingga panitia dapat memberikan hadiah kepada para pemenang maupun seluruh peserta yang mengikuti perlombaan.

Adapun jumlah peserta MTQ sebanyak 170 orang yang berasal dari empat kecamatan, yakni Kecamatan Rokan IV Koto, Ujung Batu, Kunto Darussalam, dan Kepenuhan.

Penutupan MTQ berlangsung khidmat dan penuh kebersamaan, ditandai dengan penyerahan hadiah kepada para pemenang serta doa bersama, sebagai harapan agar kegiatan ini terus berlanjut dan memberikan manfaat bagi umat serta kemajuan syiar Islam di Kabupaten Rokan Hulu. (HRD /MCDiskominfo).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Follow WhatsApp Channel detakgaruda.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

DUA PERSONEL PETARUNG MUAYTHAI BATALYON C PELOPOR SATU BRIMOB RIAU MENJUARAI KEJUARAAN DUMAI MUAYTHAI OPEN 2026
Satu Dekade Lentera Rokan: Pionir Pendidikan Karakter yang Melampaui Zaman
Pererat Silaturahmi, Bupati Rokan Hulu Kunjungi Ponpes Tuan Muda Al-Muqorobbah di Rokan IV Koto
Tanam Cabai Berkualitas, BUMDes Kelebuk Tampil sebagai Penggerak Pangan Daerah
Pemerintah Desa Bantan Tengah: Ustaz Ali Ambar Tekankan Pentingnya Pembaruan Iman di Tahun 2026
Pangdam XIX/Tuanku Tambusai Perkuat Ketahanan Wilayah dan Sinergi Lintas Sektor di Kepulauan Riau
Relawan Darah Rokan Hulu Silaturahmi dengan Wakil Bupati di Rumah Dinas
Sepakat! Klub Voter dan Asosiasi Daulat H. Hamulian Nasution Nakhodai PSSI Rokan Hulu 2026-2030
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 07:56 WIB

DUA PERSONEL PETARUNG MUAYTHAI BATALYON C PELOPOR SATU BRIMOB RIAU MENJUARAI KEJUARAAN DUMAI MUAYTHAI OPEN 2026

Minggu, 25 Januari 2026 - 07:21 WIB

Wabup Syafaruddin Poti Hadiri Penutupan MTQ Pondok Pesantren Al-Mukorobah

Sabtu, 24 Januari 2026 - 13:01 WIB

Satu Dekade Lentera Rokan: Pionir Pendidikan Karakter yang Melampaui Zaman

Sabtu, 24 Januari 2026 - 12:27 WIB

Pererat Silaturahmi, Bupati Rokan Hulu Kunjungi Ponpes Tuan Muda Al-Muqorobbah di Rokan IV Koto

Jumat, 23 Januari 2026 - 23:43 WIB

Pemerintah Desa Bantan Tengah: Ustaz Ali Ambar Tekankan Pentingnya Pembaruan Iman di Tahun 2026

Berita Terbaru